Written by 5:32 pm News Views: [tptn_views]

Kolaborasi CIMB Niaga dengan PT ASLI RI di Acara Kompas Travel Fair 2018

Jakarta – Kompas Travel Fair 2018 merupakan salah satu pameran wisata terbesar di Indonesia. Pameran diadakan secara serentak di empat kota besar (Jakarta, Surabaya, Medan, Makassar) pada tanggal 7 September hingga 9 September 2018. Acara yang resmi dibuka di Jakarta Convention Center (JCC) berhasil menarik perhatian pengunjung dilihat dari panjangnya antrian sejak pagi hari.

Memasuki tahun ketujuh, Kompas Travel Fair secara konsisten memberikan perhatian kepada para penikmat wisata baik dalam maupun luar negeri. Hal ini ditunjukan dengan adanya kerjasama pihak Kompas Travel Fair dengan berbagai pihak – sponsor dan pemerintah untuk mendukung peningkatan industri pariwisata. CIMB Niaga turut hadir sebagai partner bank resmi di ajang Kompas Travel Fair untuk mendukung penuh kemajuan industri pariwisata Indonesia.

Kolaborasi CIMB Niaga dengan PT ASLI RI di Acara Kompas Travel Fair 2018

 

Kehadiran CIMB Niaga memberikan banyak keuntungan dan kemudahan bagi para nasabahnya. Mulai dari kesempatan meraih cashback hingga Rp 2 juta, sampai cicilan 0% selama 24 bulan di berbagai destinasi liburan dan merchant yang ada di pameran tersebut. Tak hanya itu, CIMB juga menghadirkan promo cashback hingga Rp 5 juta untuk pembelian produk elektronik di Kompas Travel Fair 2018. Para pengunjung yang belum menjadi nasabah CIMB Niaga pun berkesempatan untuk mendapatkan berbagai keuntungan dengan melakukan pendaftaran langsung di tempat. CIMB Niaga bekerjasama dengan PT ASLI RI untuk memberikan pelayanan pembuatan kartu kredit bagi pengunjung yang belum menjadi nasabah.

Proses pembuatan kartu kredit bagi pengunjung yang ingin mendaftarkan diri di bank CIMB Niaga sangatlah praktis dan cepat. Dengan sistem biometrik yang ditawarkan PT ASLI RI, pengunjung cukup membawa kartu identitas e-KTP untuk proses verifikasi data. Setelah proses verifikasi dan kelengkapan dokumen (NPWP, Slip gaji, Kartu Kredit dari bank lain) dinyatakan lengkap oleh pihak CIMB, pengunjung dapat langsung mencetak kartu kredit bank CIMB Niaga.

Dengan proses pengecekan data yang cepat, pengunjung hanya perlu menunggu selama 3 jam sebelum merasakan langsung keuntungan yang ditawarkan bank CIMB Niaga. Dengan begitu banyaknya kemudahan yang ditawarkan dari sistem biometrik, PT ASLI RI mengajak anda untuk menjadi bagian dari percepatan dan pemanfaatan big data di era digital.

 

Last modified: September 24, 2018

Close